Program Studi Ilmu Hukum Program Magister Universitas Pancasila UPPS Fakultas Hukum Universitas Pancasila menyelenggarakan Workshop “Penulisan Karya Ilmiah Standar Global” pada tanggal 3 November 2022, di Ruang Multimedia Sekolah Pascasarjana Universitas Pancasila, sebanyak 70 mahasiswa peserta berkumpul dalam satu rangkaian kegiatan secara offline, dan juga diikuti oleh mahasiswa secara daring.

Workshop resmi dibuka oleh Ketua Program Studi Prof. Dr. Ade Saptomo, S.H., M.Si. melalui Zoom Meeting. Prof.Ade menyampaikan pengalaman kunjungannya ke Amerika Serikat, yakni ke New York University dan Kedutaan Besar Republik Indonesia di Washington D.C. Dalam kesempatan di New York University disampaikan juga model menulis berstandar global Clinic of law in line with legal Issues, Related regulaitons and theories, legal argumentations, conclution. dan juga dihadiri oleh Dosen Tetap PSIH-PMUP Prof. Dr. Astim Riyanto, S.H., M.H., Dr. Asep Bambang Hermanto, S.H., M.H. dan Dosen FH-UP Rr. Utji Sri Wulan Wuryandari, S.H., M.H.

Kegiatan ini merupakan sarana dalam mewujudkan komitmen kewajiban publikasi ilmiah sebagai syarat kelulusan mahasiswa sesuai Surat Keputusan Kaprodi Nomor: 226/Kep.PSIH-PMUP/IX/2022 Tentang Kewajiban Publikasi Karya Ilmiah Di Jurnal Nasional Terakreditasi Sebagai Syarat Kelulusan dan Dispensasi Ujian Tesis Bagi Mahasiswa Dengan Karya Ilmiah Terpublikasi Pada Jurnal Internasional Bereputasi.

Kegiatan workshop ini dipandu oleh Sekretaris Program Studi Dr. Armansyah, S.H., M.H., C.Med. sebagai moderator, dengan menghadirkan Narasumber Dr. Rocky Marbun, S.H., M.H. dengan judul materi “Mencari Ide Penulisan Karya Ilmiah” dan pemberian materi ke 2 oleh Narasumber Endra Wijaya, S.H., M.H. dengan judul materi “Sosialisasi Penulisan Jurnal”. Dua narasumber tersebut memiliki kompetensi yang saling melengkapi, tidak saja menulis dalam bentuk buku tetapi juga juga jurnal berbagai tingkatan lainnya.

Usai penyampaian materi oleh para narasumber, para peserta antusias ingin menulis yang produktif untuk menghasilkan artikel ilmiah terpublikasi di jurnal nasional terakreditasi dan jurnal internasional bereputasi. Peserta merespons dengan mengajukan pertanyaan dalam sessi praktik dan simulasi bahkan mengusulkan agar kegiatan ini ditindaklanjuti kegiatan sejenis pada tingkat lebih tinggi lagi, yaitu advance course.

(Nur Laila Afnash)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *